SELAMAT & SUKSES MAHASISWA UNJAYA MERAIH 2 KEJUARAAN DALAM LOMBA KARYA TULIS ILMIAH TINGKAT NASIONAL TAHUN 2023

Thumbnail SELAMAT & SUKSES MAHASISWA UNJAYA MERAIH 2 KEJUARAAN DALAM LOMBA KARYA TULIS ILMIAH TINGKAT NASIONAL TAHUN 2023

Sleman-06/09 Mahasiswa Universitas Jenderal Achmad Yani Yogyakarta, Fakultas Kesehatan Kembali menorehkan prestasi di tingkat Nasional dalam Lomba Karya Tulis Ilmiah yang diselenggarakan oleh Poltekkes Semarang dan diikuti oleh seluruh Mahasiswa di Indonesia.

Prestasi tersebut diraih oleh Aicia Anatha Silva dengan NPM 201204003 yang merupakan Mahasiswa dari Prodi RMIK D-3 dengan mengajukan 2 Judul Karya Tulis Ilmiah dan memperoleh Juara 3 dan Harapan 2. Tema dalam KTI ini adalah mengenai 6 pilar transformasi , dengan judul yang pertama adalah “Standarisasi data terminology medis pada rekam medis elektronika guna mendukung imteroperabilitas data” dan judul yang kedua adalah “Analisis hambatan dan strategi keberhasilan Implementasi rekam medis elektronik pada unit rekam medis di fesyankes.”

Kami ucapkan selamat kepada Aicia Anatha Silva atas keberhasilannya dengan peraihan prestasi tersebut, diharapkan dengan adanya prestasi ini menandakan bahwa mahasiswa Unjaya mampu bersaing dengan perguruan tinggi lainnya dalam menghasilkan mahasiswa yang berkualitas dan berdaya saing tinggi dalam menorehkan prestasi.

#prestasiunjaya #mahasiswaunjaya #unjayaprestasi #unjaya2023 #RMIKberprestasi

Published: 09 Oct, 2023